Hati-Hati, Kalori Durian Musang King Setara Semangkuk Nasi -->

Header Menu


Hati-Hati, Kalori Durian Musang King Setara Semangkuk Nasi

Hilma Putri Pratama
Kamis, 10 Juli 2025

 


Sterilnews.com -, Jakarta – Buah durian dikenal sebagai raja buah-buahan dengan rasa manis legit yang menggoda, namun kandungan kalorinya perlu diwaspadai. Satu biji durian premium bisa mengandung kalori setara dengan dua setengah sendok teh gula, bahkan jika dikonsumsi berlebihan, total kalorinya bisa menyamai sepiring nasi putih lengkap dengan tambahan gula.


Dinas Kesehatan Masyarakat Malaysia (PHM) mengungkapkan bahwa rata-rata satu biji durian mengandung 74 kilokalori (kkal). "Durian itu bukan musuh, tapi jika dimakan berlebihan, durian akan berubah dari nikmat menjadi beban," tulis PHM dalam pernyataan yang dikutip dari Weird Kaya, Senin, 7 Juli 2025.


Kalori Berdasarkan Varietas Durian


Berikut rincian kalori beberapa varietas durian populer:

  • Golden Pillow (Thailand): 74 kkal per biji

  • Musang King: 59 kkal

  • Black Thorn: 56 kkal

  • D24 dan IOI: 44 kkal

  • Udang Merah: 52 kkal

  • Durian Kampung: 29 kkal


Durian kampung disebut sebagai pilihan yang lebih ramah kalori dan disarankan bagi mereka yang ingin tetap menikmati durian tanpa beban kesehatan berlebih.


Penderita Diabetes dan Hipertensi Harus Waspada


PHM juga memperingatkan agar penderita diabetes, hipertensi, dan gangguan ginjal tidak mengonsumsi durian lebih dari satu biji per hari. Bahkan bagi masyarakat umum, disarankan tidak makan lebih dari 2–3 biji per hari dan menghindari konsumsi durian bersamaan dengan makanan tinggi gula lainnya.


“Empat sampai lima biji durian premium bisa setara dengan sepiring penuh nasi putih,” tulis PHM.


Kenikmatan yang Perlu Dikendalikan


Meski menggoda, durian tetap perlu dikonsumsi dengan bijak. Tingginya kandungan gula alami dan kalori bisa menimbulkan masalah metabolik jika tidak dikontrol. Apalagi, banyak orang cenderung kalap saat makan durian, apalagi saat musim panen tiba.


"Durian bukan untuk ditakuti, tapi untuk dikendalikan," begitu imbau PHM.

 

Tag Terpopuler